syariah@uinkhas.ac.id -

IKHTIAR TINGKATKAN KUALITAS PENDIDIKAN, FAKULTAS SYARIAH ADAKAN SOSIALISASI LAYANAN AKADEMIK BAGI WALI MAHASISWA

Home >Berita >IKHTIAR TINGKATKAN KUALITAS PENDIDIKAN, FAKULTAS SYARIAH ADAKAN SOSIALISASI LAYANAN AKADEMIK BAGI WALI MAHASISWA
Diposting : Kamis, 02 Feb 2023, 10:30:28 | Dilihat : 538 kali
IKHTIAR TINGKATKAN KUALITAS PENDIDIKAN, FAKULTAS SYARIAH ADAKAN SOSIALISASI LAYANAN AKADEMIK BAGI WALI MAHASISWA


Media Center – Dalam rangka meningkatkan sistem layanan akademik, Fakultas syariah bekerjasama dengan Forum Silaturahmi Wali Mahasiswa (Forsiwama) Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (KHAS) Jember menyelenggarakan Kegiatan Sosialisasi Sistem Layanan Akademik Bagi Wali Mahasiswa via Zoom Meeting (31/1/20023).

Menurut Kyai Hasan Basri, M.Pd., bahwa sosialiasi sistem layanan akademik ini merupakan bagian tindak lanjut program Forsiwama.

“Dalam rangka memberikan informasi yang lengkap tentang sistem Akademik di Fakultas Syariah kepada seluruh wali mahasiswa, selain juga menguatkan silaturrahim dan komunikasi baik untuk kelangsungan kuliah putra putri kami di Fakultas Syariah UIN KHAS Jember,” pungkasnya, Selasa (31/01/2023) via Zoom Meeting.

Dekan Fakultas Syariah UIN KHAS Jember, Prof. Dr. M. Noor Harisudin, M.Fil.I. sangat mengapresisasi dan mendukung kegiatan Sosialisasi. Ia menyampaikan bahwa Fakultas Syariah senantiasa akan menerima saran dari wali mahasiswa untuk kebaikan Fakultas Syariah UIN KHAS Jember ke depan, 

“Kami sangat terbuka atas masukan–masukan konstruktif untuk kebaikan Fakultas Syariah UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember”, tutur Sekretaris Forum Dekan Fakultas Syariah dan Hukum PTKIN Se-Indonesia.

Pada kegiatan tersebut Materi  disampaikan oleh  Dr. Muhammad Faisol, S.S., M.Ag., menjelaskan tentang kalender akademik, program Kartu Rencana Studi ( KRS ), Kartu Hasil Studi ( KHS ), cuti, serta kuliah program semester. Faisol juga menyampaikan bahwa kegiatan yang ada pada kalender akademik dilaksanakan tepat waktu khususnya pada waktu pembayaran Uang Kuliah Tumggal ( UKT ).

“Kegiatan yang ada pada kalender akademik harap dilakukan tepat waktu demi keberlangsungan kuliah Mahasiswa. Jadi, para wali mahasiswa untuk tahu hal tersebut,” ungkap Wakil Dekan I Fakultas Syariah UIN KHAS Jember.

Pada kesempatan yang sama, Dr. Sri Lumatus Sa’adah, M.H.I., sebagai Wakil Dekan II Fakultas Syariah UIN KHAS Jember  menjelaskan tupoksinya yaitu menjalankan perencanaan keuangan dan administrasi umum.

“Saya selaku Wakil Dekan II sebagai administrasi umum yakni membantu Dekan dalam menjalankan administrasi umum terkait peningkatan karir dosen, peningkatan karir akademik, dan seterusnya. Juga dari perencanaan keuangan yakni kami merencanakan apa yang akan dibutuhkan contohnya sarana prasarana dan lain-lain,” jelasnya.

Kemudian, Hesti Widyo Palupi, S.E., M.M. sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Syariah UIN KHAS Jember mengharapkan Wali Mahasiswa untuk mengingatkan kepada Putra –Putrinya soal pembayaran UKT ( Uang Kuliah Tunggal ).

“ Saya mengharapkan Bapak Ibu semua agar selalu mengingatkan Putra Putrimya agar tepat waktu membayar UKT, dikarenakan jika telat membayar dari waktu yang telah ada di kalender akademik maka Mahasiswa terkait akan cuti kuliah alias tidak dapat mengikuti kuliah,” harap Hesti pada wali mahasiswa.

Sementara itu, Wakil Dekan III Fakultas Syariah UIN KHAS Jember, Dr. Martoyo, S.H.I., M.H. menegaskan bahwa Pembinaan kemahasiswaan telah dilakukan dengan melibatkan seluruh unsur mulai dari pimpinan Fakultas, Jurusan dan Program Studi, dosen, tenaga kependidikan, Republik Mahasiswa, Komunitas dilingkungan fakultas Syariah UIN KHAS Jember. Pun juga penegakan aturan dilandasi oleh Kode Etik Mahasiswa (KEM) yang menjadi dasar cara berfikir, berperilaku mahasiswa.

Namun, menurut Martoyo yang juga Penasehat DPC APSI Jember ini, peran Orang Tua/Wali Mahasiswa sangat penting dan menentukan. “Oleh karena itu juga wajib tetap memantau, mengarahkan, dan mengetahui prilaku putra-putrinya diluar kampus, minimal tahu tempat tinggalnya, mengetahui sahabat-sahabatnya, sehingga kita bisa antisipasi perilaku yang menyimpang dan merugikan orang tua ataupun universitas”, pungkas Martoyo yang alumni S3 Fakultas Hukum Universitas Jember.

Terkait dengan Praktik Kerja Lapangan (PKL) Dr. Busriyanti, M.Ag., memaparkan bahwa untuk kurikulum saat ini PKL berjumlah 4 ( empat ) SKS dan dilakukan di semester 7 ( tujuh ) dan beliau menjelaskan ada dua tipe PKL menjadi dua.

“Untuk PKL ini dibagi menjadi dua yakni PKL yang ditentukan oleh Fakultas dan Magang Mandiri, keduanya ini tanpa dipungut biaya dan untuk Magang Mandiri ini dilaksanakan pada masa libur semester,” papar Ketua Jurusan Hukum Islam Fakultas Syariah UIN KHAS Jember.

Acara sosialisasi yang yang dipandu oleh Sholikul Hadi, S.H., M.H. berjalan lancar dan gayeng serta mendapatkan respon antusias dari segenap wali mahasiswa.

 

Reporter : Akhmal Duta Bagaskara

Editor : Moh Ramdhan Harisuddin

Berita Terbaru

Tingkatan Mutu Mahasiswa di Bidang Protokol, Laboratorium Fasya Adakan Pelatihan Keprotokolan dan Public Speaking
11 Nov 2024By syariah
Komitmen Bentuk Mahasiswa Bermartabat : Pushaga Gelar Rekrutmen Anggota Angkatan Pertama tahun 2024
10 Nov 2024By syariah
Tingkatkan Mutu Mahasiswa dibidang Falak : Laboratorium Fasya UIN Khas Jember adakah Pelatihan Praktis Pengukuran Arah Kiblat
06 Nov 2024By syariah

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru
;